Gaji Supervisor – Supervisor atau yang sering disebut dengan pengawas didalam dunia pekerjaan mungkin banyak yang mengimpikan jabatan satu ini. Hal tersebut karena seorang yang memiliki jabatan supervisor sendiri memiliki sebuah posisi terpandang dan terbilang cukup penting.
Apakah anda mengetahui besaran gaji seorang supervisor atau pengawas? Gaji yang diberikan juga terbilang cukup lumayan loh. Namun kembali lagi ke sebuah jenis pekerjaan atau tempat pekerjaan supervisor tersebut, semakin besar tempat bekerja akan semakin besar juga gajinya.
Sebagai contoh saja besaran upah supervisor di mini market dan besaran upah dari supervisor perusahaan milik negara pasti memiliki besaran berbeda. Sehingga jangan simpulkan bahwasanya besaran gaji supervisor sama satu sama lain.
Bertugas mengawasi atau memantau beberapa karyawannya, menjadikan tanggungjawab seorang yang berprofesi menjadi supervisor sangatlah besar. Dengan begitu besaran gaji yang diberikan pada seorang supervisor di suatu tempat bekerja juga terbilang cukup besar dan menggiurkan.
Daftar Gaji Supervisor Dari Beberapa Pekerjaan di Indonesia
Nah pada kesempatan kali ini akan pilihprofesi.com sampaikan mengenai sebuah gaji atau upah seorang supervisor dari beberapa pekerjaan atau tempat kerja yang ada di Indonesia. Penasaran mengenai besaran tersebut? Maka dari itu terus simak ulasan berikut sampai akhir.
Supervisor Pasar Swalayan
Seperti sudah disampaikan diawal, bahwasanya seorang yang memiliki sebuah profesi menjadi supervisor yaitu mengemban sebuah tanggung jawab besar. Dimana tanggungjawab tersebut yaitu mengawasi kelangsungan kerja di tempat atau perusahaan tersebut.
Nah karena ini merupakan tempat kerjanya swalayan menjadikan supervisor mengawasi dan mengatur jalannya para pekerja yang terdapat di Swalayan. Untuk besarannya sendiri seorang yang bekerja menjadi supervisor di pasar swalayan bisa mengantongi bayaran sebesar Rp 5 – 7 jutaan setiap bulannya.
Supervisor Supermarket
Sebuah supermarket juga pastinya memiliki sebuah supervisor untuk lebih mengkoordinir para pekerjaannya agar bisa bekerja dengan baik sesuai yang di inginkan. Tugasnya yaitu mengawasi para pekerjaanya apakah memberikan sebuah pelayanan terbaik atau tidak kepada para pengunjung yang datang.
Tidak hanya memiliki tugas untuk mengawasi para karyawan yang sedang bekerja, tugas supervisor area Supermarket Indomaret/Alfamart juga memiliki tugas berupa target pencapaian penjualan di setiap bulannya. Tugas lainnya yaitu memeriksa persediaan barang atau stok yang harus diperlukan di toko tersebut.
Untuk bicara upah atau bayaran sendiri, seorang yang memiliki jabatan sebagai supervisor di supermarket bisa mendapatkan sebuah bayaran dengan besaran mencapai angka Rp 5 – 10 jutaan. Bahkan jika supermarket tersebut tergolong besar, bisa jadi lebih besar dari angka tersebut.
Supervisor Industri Perhotelan
Berbeda dengan sebuah besaran setiap bulan supervisor diatas, bayaran supervisor di sebuah Industri perhotelan juga memiliki besaran yang berbeda pula. Apalagi sudah anda ketahui, bahwasanya sebuah hotel memiliki kelas atau bintang yang berbeda, sehingga gaji didapat pastinya berbeda pula.
Bayaran yang bisa didapat oleh seorang supervisor di sebuah industri perhotelan yaitu di angka Rp 3 – 7 jutaan, hal tersebut juga kembali ke kualitas dari bintang hotel tersebut. Bisa dikatakan gaji akan semakin besar jika hotel tempat bekerja semakin ternama atau berkelas.
Sebelum diangkat menjadi seorang supervisor di dunia industri perhotelan, terlebih dahulu harus menjalani sebuah training atau magang. Sehingga jika dirasa memiliki sebuah kinerja dan pencapaian terbaik bisa diangkat langsung untuk menjadi supervisor.
Supervisor Perusahaan Pemerintah
Banyak sekali perusahaan yang berlebel milik pemerintah, dan pastinya di setiap perusahaan tersebut memiliki sebuah supervisor untuk memperlancar sebuah kinerja didalam perusahaan. Pastinya besaran di setiap perusahaan tersebut berbeda satu sama lainnya.
Dengan begitu besaran upah pada seorang yang berprofesi sebagai supervisor di perusahaan milik pemerintah juga akan memiliki besaran yang berbeda pula. Semakin ternama perusahaan tersebut akan semakin besar juga upah dari supervisornya, bisa dikatakan tembus di angka Rp 8-15 jutaan.
Sebagai contoh saja seorang supervisor di perusahaan listrik negara bisa mendapatkan gaji sebesar Rp 12 jutaan, itu belum termasuk dengan tunjangan. Bisa jadi angka setiap bulannya lebih jika ditambah dengan tunjangan-tunjangan lainnya.
Supervisor di PT Indofood Sukses
Siapa yang tidak mengenal sebuah merk Indofood, sudah banyak sekali produk yang tersebar luas di pasar tanah air ini. Ternyata banyak juga orang yang memiliki sebuah impian untuk menjadi seorang supervisor di PT Indofood Sukses karena bayaran setiap bulannya terbilang tinggi.
Besaran gaji setiap bulannya untuk supervisor bisa tembus di angka Rp 9 jutaan, hal tersebut lah yang membuat banyak orang ingin bisa jabatan supervisor di PT satu ini. Ditambah lagi dengan tunjangan yang menggiurkan, sehingga siapa saja pastinya ingin menduduki jabatan supervisor di PT ini.
Syarat Menjadi Supervisor
Tidak ada syarat khusus jika anda ingin menjadi sebuah supervisor, dimana yang dibutuhkan hanya sebuah jiwa kepemimpinan yang tegas, berwibawa dan bisa mengatur para bawahannya bekerja sesuai harapan. Selain itu juga seorang supervisor harus memiliki sebuah jiwa yang bisa menentukan sebuah pilihan secara cepat dan tepat dalam menentukan keputusan.
Tidak hanya itu saja seorang supervisor juga harus memiliki sebuah wawasan luas untuk bisa berkomunikasi secara baik dengan bawahan, atasan atau bahkan orang luar. Sehingga hal tersebut bisa membantu sekali dalam kelancaran di tempat kerjaanya.
Namun kembali lagi, persyaratan tersebut pastinya di setiap tempat kerja atau perusahaan berbeda-beda. Sehingga sebelum anda melakukan pendaftaran, carilah informasi terlebih dahulu mengenai syaratnya diperlukan untuk menjadi seorang supervisor.
Mungkin itu saja yang bisa pilihprofesi.com sampaikan mengenai besaran gaji seorang supervisor di beberapa pekerjaan atau dunia kerja di Indonesia. Semoga informasi tersebut bisa bermanfaat dan juga bisa membantu menambah wawasan mengenai besaran upah dari seorang supervisor.